Gelar Perlombaan Bersifat Mendidik, Kepemudaan Cibeas Bangkitkan Generasi Muda

  • Bagikan
banner 468x60

Tasikraya.com- Kabupaten Tasikmalaya,
Masih dalam memperingati HUT RI ke-75, segenap Kepemudaan Kampung Cibeas, Desa Cintaraja menggelar acara yang bersifat mendidik bagi generasi muda, Jum’at malam (28/8/2020)

Acara ini bertemakan “Menumbuhkan Jiwa Nasionalisme dan Religius Guna Terciptanya Generasi yang Cinta terhadap Agama, Bangsa, dan Negara.”

Acara pun berlangsung selama lima hari, Kepemudaan Cibeas menyelenggaran perlombaan Adzan, Tahfiz Qur’an, Orasi Kebangsaan, Lomba Puisi dan banyak yang lainnya.

Andi Selaku Ketua Kepemudaan Kampung Cibeas mengatakan sangat bangga dengan antusiasme generasi muda di Kampung Cibeas dalam kegiatan tersebut, karena kegiatan dilaksanakan dengan salah satu tujuannya adalah membangun kepribadian generasi muda yang baik.

“Dengan acara ini kami berjalan independen dengan hal atau perbuatan yang nyata agar anak bangsa terlatih berpikir. Kami yakin terlebih berani dengan cara mandiri pun kita masih bisa berbuat banyak untuk rakyat. tak harus merasa lelah menunggu atau di arahkan oleh lembaga Pemerintahan.”tegas Andi Samsiar

Andi menegaskan acara ini bukan acara pagelaran visi dan misi yang esok atau lusa nanti akan diselenggarakan, akan tetapi acara ini bertujuan untuk mendidik dan memberikan keberanian bagi generasi muda agar bisa meneruskan setiap estapeta perjuangan.

(Rizky/tasikraya)

banner
  • Bagikan